Assalamu’alaikum.
Haaayyyy……… Sobat bikerz, setelah kemaren bahas Honda Nova Dash 125. Sekarang pengen bahas 2tak dari Klan Honda lagi nie sobat bikerz, bahasan kali ini tentang sport 125cc sobat bikerz. Honda LS 125 sejak pertama kali kemunculannya ditahun 1995 akhir, motor ini memang mengundang euforia massa dipasar domestik negeri Gajah Putih. Yang walaupun banyak yang menganggap spek downnya NSR 125, tetapi jika diperhatikan secara seksama Honda LS 125 masih sedarah dengan Honda Nova Dash RS 125. Namun begitu Honda LS 125 tetaplah motor 2 stroke yang begitu menggoda untuk dikendarai. Masuk ke Indonesia pada periode awal tahun 2000 hingga 2005, keberadaannya sulit untuk terdeteksi dikarenakan sepeda motor ini masuk melalui jalur importir umum dan tidak sebanyak Honda NSR 150 SP, jadi bisa dikatakan motor ini termasuk kategori rarebike dengan populasi yang tak banyak.


Dengan dibekali mesin berkubikasi 125cc single silinder berpendingin cair alias Liquid cooled, reed valve, kemudian bore x stroke 55 x 52mm yang sama persis denganHonda Nova Dash RS 12 , maka Honda LS125 bisa dikategorikan sebagai motor berteknologi sederhana, serta minus RC Valve Yang terkenal pada NSR Series. Tapi jangan salah nie sobat bikerz dengan kesederhanaannya tersebut, motor 2 tak ini tetaplah 2 tak yang pasti menyimpan sifat liar tersembunyi untuk bisa dimuntahkan daya yang besar, jika si rider siap dengan throtle untuk dibetot. Bukti keliaran dari motor ini dapat sobat bikerz lihat dari besarnya daya kuda yang dihasilkan yakni sebesar 24hp pada rentang 9.000rpm lebih besar dari Honda Nova Dash RS125, serta bobotnya yang ringan 96.7kg torsi puncak menembus 1,97 kgf-m pada putaran 8.000 rpm.
Kompresi yang cukup rapat yaitu 7:1. Tenang saja dengan kompresi segitu masih aman untuk menenggak premium, tapi jelas perangkat pengkabutan Keihin PE24 akan terasa mubajir dalam mengoptimalkan campuran bahan bakar keruang bakar. Gejala ngelitik, serta power tidak tersalur sempurna walaupun percepatan sudah menyentuh gigi 6, merupakan jawaban pasti dari pemakaian bahan bakar bertimbal. jadi untuk lebih amannya gunakan bbm dengan RON 92 keatas sobat bikerz, dijamin tarikan lebih njengat, ruang bakar lebih bersih dari kerak timbal bahan bakar dan yang jelas umur mesin lebih awet.

Berikut spesifikasi dari Honda LS 125 ini sobat bikerz:
Engine | liquid cooled, 2-stroke, single cylinder |
Capacity | 123,5cc |
Bore x Stroke | 55 x 52mm |
Compression Ratio | 7,0:1 |
Induction | KEIHIN PE 24 |
Max Power | 24 hp @ 9.000 rpm |
Max Torque | 1.97 kgf-m @ 8.000 rpm |
Transmission/Drive | 6 Speed/chain |
Front Suspension | Telescopic |
Rear Suspension | Swing arm |
Front & Rear Brakes | Single disc |
Front Tyre | 17-70/90 |
Rear Tyre | 17-80/90 |
Dry Weight | 96,7 kg |
Dengan spesifikasi seperti di atas, ternyata Honda LS 125 juga mudah dioprek untuk balapan drag bike ataupun liaran.Terbukti di negaranya sana yaitu Thailand motor ini sering banget dipake buat balapan drag race baik itu legal maupun liaran.Begitu juga di Indonesia motor ini kerap jadi buruan para pencinta balap trek lurus. Walaupun hanya 125cc, tapi jangan dianggap remeh karna dapat dipacu hingga 150km/h sobat bikerz. Bayangin aja bijimane jambakan iblisnya nie motor saat dibetot hingga topspeed.
Sedangkan dari segi harga jangan salah sobat bikerz, harganya sekarang malah meroket secara tajam persis seperti sang adik Honda Nova Dash RS125. Kisaran harga Honda LS 125 kini diangka 40 jutaan dengan kondisi yang tentunya mulus, surat lengkap bukan kimpoi dan yang jelas klistrikan serta dapur pacunya sehat. Seperti biasa sobat bikerz, terima kasih sudah meluangkan waktu mampir kemari, semoga bermanfaat dan ingat jangan lupa bahagia.
Wassalamu’alaikum.
Bahasane motor lawas terus
Soale adminya ya wong lawas, yang memaksa untuk kekinian ogh…..#SalamJones 😆
_______________________________
http://potretbikers.com/2017/10/17/harga-tiket-bus-surabaya-pamekasan-patas-2017-pertama-kali-pengalaman-naik-bus-ke-pulau-madura/
Wakakakakak sokorrr
Hahahaaa 😆 #WongeAdusSampaiKeselekIki